Disaat aku tersadar
Pelangi tak pernah hitam, selalu berwarna dan mencerahkan, membuat mata yang memandang selalu senang..
Akan ada dimana kebersamaan itu memudar meninggalkan cerita di setiap insan, membuat mata yang memandang terpukau..
Hari ini pelangi terlihat sangat jelas disetiap mata yang memandang, namun akan ada saatnya ia hilang dan pergi meninggalkan..
Pamit tanpa meninggalkan luka dan duka disetiap insan..
Jangan lah kau memandang terlalu dalam dan mengharapkan keabadian, karena setiap yang kau miliki hanyalah titipan Tuhan..
Teruslah bermuhasabah diri sehingga menjadi insan pilihan..
Memiliki hati yang riang nan ikhlas akan semua ketetapan Tuhan..
🤗❣️🙏🏼.
Salam hangatku
Fitriyah Nur 'Aini
Sa'aba, 22 Maret 2020
Komentar
Posting Komentar